Kamis, 20 November 2014

Tukang Kayu Peniru mobil sport bugatti ini ramai di perbincangkan.

Tutusberita - Workshop kayu asal boyolali jawa tengah, jadi perhatian dunia.

Workshop ini membuat replika mobil sport dunia seperti bugatti, ferrari, maupun mercedes-benz.
Seperti yang dilansir dari carbuzz, workshop yang di miliki eko lukistyanton mengekspor replika mobil milik nya hingga ke benua eropa.
Eko membuat hypercar tiruan tersebut dari limbah kayu. Bahkan replika karya eko memiliki skala 1:1 dari bugatti veyron super sport yang asli.

Bahkan seluruh bagian nya coba di buat mirip. Baik itu dari kemudi, pedal bahkan hingga jok. Soal harga eko mengatakan mobil replika ini bisa di pesan dengan harga Rp40 juta rupiah.


Sumber- Rajamobil.com

Jika Jadi Presiden RI, Prabowo Akan Cabut Subsidi BBM

Ketua dewan pembina partai GERINDRA, prabowo subianto menyatakan akan mencabut anggaran subsidi bahan bakar minyak jika kelak dirinya menjabat sebagai Presiden republik indonesia 2014-209.

Prabowo mengkategorikan uang subsidi bahan bakar minyak yang jumlahnya per tahun Rp 300 triliun sebagai kebocoran anggaran negara.

"Akan saya cabut subsidi dan dialokasikan ke sektor-sektor lain,” kata Prabowo saat berbicara di depan Pengurus Kamar Dagang dan Industri Jawa Tengah di Hotel Crown, Semarang, Sabtu, 9 November 2013.

Prabowo ingin agar Rp 300 triliun itu dialokasikan ke beberapa sektor yang lebih riil wujudnya. Prabowo, misalnya, ingin menggunakan anggaran tersebut untuk pengadaan transportasi massal. Bekas menantu mantan Presiden RI Soeharto ini bakal membelanjakan Rp 10 triliun untuk mendapatkan 35 ribu bus.

Selain itu, ia ingin mengalokasikan anggaran Rp 1 miliar per desa. Sebab, di Indonesia ada 80 ribu desa, maka butuh Rp 80 triliun. Prabowo juga ingin mengalihkan anggaran subsidi untuk membangun infrastruktur transportasi kereta api sepanjang 3.000 kilometer yang diprediksi membutuhkan duit Rp 60 triliun.

Adapun Rp 60 triliun lainnya untuk membangun highway 10 jalur sepanjang 3.000 kilometer. Prabowo menyatakan subsidi BBM hanya akan diberlakukan pada sektor-sektor yang memang sangat membutuhkan.

Prabowo sadar, jika subsidi dicabut, ada hal yang dikhawatirkan, yakni inflasi dan nasib masyarakyat miskin. Tapi, tambahnya, bangsa Indonesia juga harus berani berhitung dan belajar ke negara-negara lain. Di beberapa negara di dunia, kata Prabowo. untuk menghindari subsidi BBM mereka menyediakan alat transportasi yang murah dan bagus. Singapura misalnya, sudah menggratiskan angkutan. Adapun negara lain yaitu di Prancis, warga yang naik kereta saja sudah disubsidi hingga 75 persen.

Sumber - tempo.co

Minggu, 10 November 2013

Orangtua Ayu Ting Ting Tak Sudi Terima Enji Lagi Jadi Menantu

tutusberita :
JAKARTA - Enji membantah kabar dirinya sudah memberikan talak kepada istrinya, Ayu Ting-ting. Diakui Enji, dirinya memang pernah berbeda pendapat dengan Ayu, namun tidak sampai memberikan talak.

"Kalau soal talak, setelah nikah saya didesak Ayu soal resepsi. Kita tanggal 25 Juli itu enggak ribut, hal biasa. Menurut saya, di mana-mana mendahulukan suami, baru orangtua. Saya sempat ngomong, kalau enggak dengarin saya, sana kamu sama orangtua kamu saja," kata Enji di Kawasan Sudirman, Jakarta Selatan, Jumat (8/11/2013).

"Itu bukan talak," timpal kuasa hukum Enji, Hotman Paris.

Enji pun mengaku kaget saat dirinmya dikabarkan sudah menalak Ayu seperti yang disampaikan mertuanya.

"Orangtuanya enggak mau lagi saya berhubungan dengan Ayu. Katanya saya sudah nalak," ujar Enji.
sumber : okezone.com

Topan Haiyan Filipina seperti Tsunami Minggu, 10 November 2013 17:28 wib

tutusberita :
TACLOBAN - Menteri Dalam Negeri Filipina Manuel Roxas mengatakan jika pejabat kota di provinsi Leyte, Filipina terus berjuang untuk mencari dan mengambil mayat yang bergelimpangan di jalan.

Pihaknya pun terus mengirimkan pasokan bantuan makanan ke para korban topan Haiyan. Karena para pengungsi dilaporkan mulai menjarah mal dan supermarket untuk memenuhi kebutuhan mereka.

"Dari helikopter, Anda dapat melihat sejauh mana kerusakannya. Dari pantai dan bergerak beberapa kilometer ke pedalaman, tidak ada bangunan yang berdiri. Rasanya seperti tsunami," kata Manuel, yang telah berada di Tacloban sebelum topan melanda kota, seperti dilansir Reuters, Minggu (10/11/2013).

"Saya tidak tahu bagaimana menggambarkan apa yang saya lihat. Ini mengerikan," tambah dia.

Sementara itu, pengelola bandara di Filipina, Efren Nagrama mengatakan, tingkat air naik hingga empat meter (13 kaki).

"Rasanya seperti tsunami. Kami melarikan diri melalui jendela dan saya memegang tiang selama sekira satu jam. Karena hujan, air laut dan angin menyapu bandara," kata Efren.

"Beberapa staf saya selamat dengan berpegangan pada pohon. Saya berdoa semampunya sampai air surut," tuturnya.

sumber : okezone.com

Momen-momen terunik di dunia sepakbola

tutusberita : Foto-foto unik dan lucu ini berhasil diabadikan para fotografer profesional dari berbagai turnamen sepakbola.

Aksi pemain Juventus Andrea Barzagli (kanan) saat berhadapan dengan pemain Parma, Alessandro Lucarelli selama pertandingan sepakbola Italia Seri A di Stadion Tardini, Parma, 2 November 2013.

Lionel Messi, menghisap empeng sambil membawa anaknya Thiago bersama para rekan-rekannya saat perayaan trofi Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Barcelona, 19 Mei 2013.

Aksi menghisap jempol saat Cristiano Ronaldo merayakan keberhasilannya mencetak gol ke gawang Getafe di Stadion Colisseum Alfonso Perez di Madrid, 3 Januari 2011.

Pemain Lazio, Miroslav Klose (kiri) menarik celana pemain AC Milan Cristian Zaccardo (kanan) saat pertandingan sepakbola Italia Seri A di Stadion San Siro di Milan, 30 Oktober 2013.

Timnas Yordania Bashar Bani Yaseen (kiri) melakukan tendangan salto hingga mengenai wajah pemain timnas Suriah Sanharib Malki selama laga Asian Cup 2011 Grup B di Stadion Qatar Sports Club di Doha, 17 Januari 2011.

Aksi udara antara pemain Benfica, Oscar Cardozo dengan Valdomiro di pertandingan Portuguese Premier League di Stadion Bonfim di Setubal, 6 Februari 2011.

Celana Penyerang Aston Villa, Nicklas Helenius melorot saat mengontrol bola dalam pertandingan Aston villa melawan Tottenham Hotspur di Villa Park, Birmingham, Inggris, 24 September 2013.

Pesepakbola wanita Brasil, Aline Pellegrino tampak seperti mencium bola saat berlaga di pertandingan sepakbola perempuan di Chiba, Tokyo, 3 April 2012.

Celena pemain Arsenal, Olivier Giroud melorot ketika berjalan usai kehilangan kesempatan menjebol gawang Norwich City pada pertandingan sepakbola English Premier League di Carrow Road di Norwich, 20 Oktober 2012.

Kiper Inter Milan Samir Handanovic (kiri) berusaha mengamankan gawang dari serangan pemain AC Milan Urby Emanuelson selama pertandingan sepakbola Italia Serie A di Stadion San Siro di Milan, 7 Oktober 2012.

Pemain timnas Portugal Joao Moutinho jatuh di atas timnas Belanda Jetro Willems selama pertandingan sepakbola Grup B Euro 2012 di Stadion Metalist, Kharkiv, 17 Juni 2012.

Striker Chelsea Didier Drogba (kiri) dan bek Branislav Ivanovic (tengah) meluncur di lapangan yang terendam air pada akhir sesi pelatihan pertandingan tur Asia di Stadion Nasional Bangkok, 23 Juli 2011.


sumber : merdeka.com











Modif sederhana Satria F150 dengan grafis ngejreng

tutusberita :
Memodifikasi yang bikin orang melirik tidak perlu menguras kantong. Tampil sepantasnya dan sedikit beberbeda dianggap sudah cukup.
Tak heran jika Satria F150 lansiran 2088 milik Dian 'Botak' hanya lebih banyak memainkan warna grafis di body, dan beberapa pengantian parts sederhana. Makanya ia Cuma menghabiskan dana Rp 7 juta buat bolak-balik mendandani besutannya.
"Ya konsepnya sih memang walnya mau mainin warna grafis body dengan airbrush. Kalau aksesori lain sebatas pelengkap saja. Makanya mesin aku biarin standar, tidak main korekan," buka Dian.

Untuk pengerjaan proyek pengecatan grafis airbrush ia percayakan pada bengkel VBrush Custom Purwakarta dengan warna merah muda mendominasi.
Beberapa bagian motor dikrom, seperti knalpot, tabung sokbreker depan, cover mesin, hingga velg. Dalam melaburi motornya Dian memilih cat Dupon plus pernish Sikkens.

Penghenti laju motor digunakan slang rem milik TDR, sementara handle mencomot KTC , termasuk baut-baut memakai produk KTC. velg yang standar kemudian disandingkan dengan ukuran ban yang lebih kecil, yakni karet pembungkus Michelin Pilot Sporty 60/90-17 depan, dan belakang ukuran 70/90-17.

Saat ini Dian mengaku belum terlalu puas terhadap tampilan modifnya. Seiring rejeki yang masuk ke kantongnya, angota Community of Rider or Satria F150 Purwakarta (CROSP) ini bertekad untuk mendandani lebih dibandingkan saat ini, terutama untuk mengejar impian konsep underbone street racing.






"Maunya sih tambah aksesori sana-sini, mainin grafis baru, biar kseseluran motor lebih beda lagi dari yang sekarang,. Tapi semuanya dilakukan pelan-pelan mas, bertahap aja dulu sambil nunggu ide," imbuhnya.

sumber : merdeka.com

Jabar bangun pusat pertukaran internet

tutusberita :
Jawa Barat sebentar lagi akan memiliki pusat internet sendiri, yang diberi nama Jawa Barat Internet eXchange (JBIX) atau biasa disebut JABR-IX di Bandung, yang akan digunakan sebagai pusat jaringan internet di Jawa Barat. Ketersediaan internet exchange ini diyakini akan mempercepat akses internet dan sekaligus menurunkan biaya penggunaan internet di wilayah Jawa Barat.
JABR-IX merupakan lembaga non profit yang pengelolanya terdiri dari penyelenggara internet Indonesia yang berizin dan terdaftar sebagai anggota di APJII (Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia). APJII sendiri akan melakukan pengukuhan pengurus wilayah (Pengwil) Jawa Barat dalam waktu dekat.
Sebagai muara interkoneksi akses internet untuk jaringan internet wilayah Jawa Barat maka nantinya semua penyedia layanan akses internet di Jawa barat akan terhubung ke jaringan JABR-IX.
"Saat ini sudah terdaftar 33 anggota Internet Service Provider yang akan menggunakan layanan ini seperti perusahaan-perusahaan telekomunikasi utama Telkom, Indosat, XL, Biznet dan lainnya", ujar Prasetya Yudi, Ketua JABR-IX dalam siaran pers, Minggu (10/10).
JABR-IX di desain untuk akses internet berkecepatan tinggi untuk kepentingan bisnis, sosial maupun keamanan. Selain masuknya infrastruktur fiber optic dari berbagai penyedia jaringan yang memiliki izin beroperasi di Indonesia, di JABR-IX ini akan ditempatkan pula Google Cache, Akamai dan konten lainnya yang dapat meningkatkan kecepatan akses dari sisi penggunanya secara signifikan.
Yudi lebih lanjut mengungkapkan penempatan perangkat interkoneksi JABR-IX akan diikuti dengan pembangunan infrastruktur pendukung berupa datacenter, yang mana siapapun pihak yang berminat dapat menempatkan servernya (dengan menyewa), termasuk dari kalangan perbankan untuk keperluan DRC (Disaster Recovery Center).
Keberadaan JABR-IX dinilai sangat strategis mengingat banyak penyedia konten dari berbagai pelaku usaha, lembaga pendidikan dan kantor pemerintahan daerah yang berkantor di Jawa Barat khususnya Bandung.
"Dibangunnya JABR-IX untuk para pelaku usaha seperti perbankan, valas, dan saham misalnya sangat peka terhadap kehandalan, kecepatan dan keamanan akses internet. Sementara itu pendidikan tinggi juga memiliki digital library yang membutuhkan akses internet cepat," kata Yudi.
Keuntungan lain dibangunnya JABR-IX adalah potensi menempatkan kantor operasional sedekat mungkin dengan data center dari para pelaku usaha yang berkaitan dengan teknologi. Faktor ini jelas akan berdampak pada efisiensi perusahaan sehingga memperbesar peluang untuk meningkatkan bottom line keuangan perusahaan.


sumber : merdeka.com